3 Cara Mengolah Jamur Tiram dan Resepnya - Tidak semua jenis jamur beracun dan tidak bisa dimakan, salah satu jenis jamur yang bisa dikonsumsi adalah jamur tiram. Jenis jamur ini sangat banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, namun sayangnya terkadang ada beberapa orang yang tidak tahu bagaimana mengolah jamur tiram sehingga rasanya kurang enak. Cara mengolah jamur tiram sebenarnya sangatlah mudah, namun salah satu kendala dalam memasak jamur tiram ini adalah bau aneh yang sering tercium pada jamur. Bau aneh ini kurang sedap sehingga bisa mengurangi nafsu makan.
Bau yang kurang sedap ini bisa dihilangkan dengan mudah. Anda bisa menggunakan garam ataupun dengan cara mengukusnya. Adapun cara untuk menghilangkan bau aneh pada jamur tiram ini di antaranya.
A. Cara Menghilangkan Bau Pada Jamur Tiram
1. Mencucinya dengan bersih
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bau jamurtiram yang kurang sedap yaitu dengan cara mencucinya sampai bersih. Cucilah jaamur ini dengan menggunakan air yang mengalir agar semua kotorannya hilang. Jangan lupa pula untuk memotong bonggol jamur karena bagian inilah yang biasanya mengeluarkan bau yang kurang enak.
2. Rendam dengan air garam
Jika jamur sudah dicuci dan dihilangkan bonggolnya namun tetap saja masih berbau menyengat maka cara kedua bisa dilakukan yaitu merendam jamur dengan menggunakan air hangat. Agar cepat menghilangkan bau pada jamur, sebaiknya rendam jaamur dengan menggunakan air hangat yang sudah dicampur dengan garam secukupnya.
3. Mengukus jamur
Cara terakhir yang paling ampuh untuk menghilangkan bau pada jaamur tiram adalah dengan cara mengukusnya. Anda bisa mengukus jamur ini dengan menggunakan panci kukus biasa selama kurang lebih 15 menit saja. Jangan terlalu lama mengukus jaamur karena bisa merusak tekstur jamur tiram.
Anda bisa memilih salah satu cara untuk menghilangkan bau jamur yang aneh pada jaamur tiram. Jika cara pertama masih bau, maka lakukan cara yang kedua dan jika masih bau lagi gunakan cara yang ketiga. Setelah dihilangkan baunya maka Anda bisa langsung mengolah jaamur tiram ini. Ada banyak cara mengolah jaamur tiram salah satunya yaitu dengan cara menumisnya dengan bahan-bahan yang sederhana. Masakan jamur dengan cara menumis ini juga bisa disebut dengan oseng jaamur tiram.
B. Bahan dan Cara Membuat Oseng Jamur Tiram
Jika Anda tertarik untuk mengolah oseng jamur tiram ini, bahan-bahan yang diperlukan yaitu:
• Jamur tiram 500 gram• Air matang 100 mililiter• Minyak secukupnya• Cabe rawit hijau 2 buah• Cabe merah besar 3 buah• Bawang putih 4 buah• Bawang merah 5 butir• Tomat segar 3 buah• Saus tiram 5 sendok makan• Penyedap rasa 1 sendok teh• Gula pasir 2 sendok teh• Garam 1 sendok teh
Sedangkan cara mengolah jamur tiram dioseng ini yaitu:
1. Bersihkan jaamur dan hilangkan baunya dengan salah satu cara yang sudah dijelaskan tadi.2. Suwir-suwirlah jaamur sesuai dengan selera Anda kemudian disisihkan.3. Haluskanlah cabe hijau rawit, bawang merah, dan bawang putih sampai halus.4. Potonglah cabe merah menyerong dengan ukuran sedang, begitu pula dengan tomat juga diiris menjadi kecil-kecil.5. Siapkan minyak goreng kemudian tumislah bumbu yang sudah dihaluskan tadi sampai mengeluarkan aroma yang sedap. Lalu tambahkan jaamur yang sudah disiapkan tadi dan aduk rata.6. Tambahkan cabe merah dan air ke dalam tumisan jaamur lalu masukkan gula pasir, penyedap rasa, dan garam. Aduk kembali sampai tercampur dengan sempurna lalu tambahkan saus tiram jika suka dan aduk kembali.7. Tunggu sampai airnya agak susut kemudian angkat dan sajikan
Jamur tiram tidak hanya bisa dibuat oseng saja, namun juga bisa diolah menjadi masakan lainnya yang tentu saja rasanya enak. Jika Anda suka camilan, maka Anda bisa membuat jamur tiram ini menjadi jamur tiram goreng kriuk. Cara mengolah jamur tiram ini memang sangatlah banyak, selain itu harga dari jamur tiram sendiri tidaklah terlalu mahal sehingga masih cukup terjangkau untuk dibeli para ibu-ibu. Untuk menambah cita rasa, Anda bisa menambahkan berbagai sayuran dan bahan lainnya.